MAHASISWA KKN-S STAI AL-HAMIDIYAH 02 IKUTI PROSES BELAJAR MENGAJAR DI TANFIDISSARI'AH

Mahasiswa KKN-S Stai Al-Hamidiyah 02 yang menempati desa Bringin proses belajar mengajar di Madrasah Diniyah (MD) Tanfidissari'ah. Sekolah berada di tempat yang cukup jauh dari lokasi tempat tinggal mahasiswa yang memang lokasinya ada di perbatasan desa burung gagah KKN, terutama yang berada di Dusun Durbuk, lokasi MI ini terbilang cukup bagus karena letaknya bersebelahan dengan Masjid Utama di Desa Bringin,

Muktasim Billah,S,Pd. selaku Kepala Sekolah menuturkan, datangnya mahasiswa KKN ke Sekolah ini saja sudah sangat senang, apalagi jika membantu para guru mengajar di sekolah ini.“Saya mengharapkan dengan ikut andilnya mahasiswa KKN dalam kegiatan belajar mengajar dapat meningkatkan semangat para siswa dan siswi di MD Tanfidissari'ah ini,” ujarnya.

Ia juga mengungkapkan, di sekolah MD Tanfidissari'ah ini jumlah siswa hanya sebanyak 200 orang. Itu pun merupakan jumlah siswa terbanyak selama beberapa tahun terakhir ini.Sebelumnya hanya mencapai sekitar 150 orang siswa, yang setiap kelasnya hanya berjumlahkan 15-20 orang siswa. Namun pada tahun ini siswa di MD ini jumlahnya meningkat. “Bahkan pengawas yang mengawasi sekolah ini saja sempat tidak percaya mengenai peningkatan jumlah siswa di MD ini,” katanya.

Rofik salah satu mahasiswa KKN menuturkan, pada awalnya sedikit terkejut menghadapi tingkah anak kelas 3.“Ketika kami mengajar ada anak yang bertengkar dan tidak mau berhenti menangis. Jujur saja saya yang tidak dalam ranah pendidikan sedikit kebingungan menghadapinya. Hingga akhirnya orang tua anak tersebut yang menghentikan tangisannya. Sungguh suatu pengalaman yang cukup mengejutkan karena saya dan rekan saya Ali Rahbini sedikit takut orang tuanya akan menyalahkan kami, namun ternyata tidak dan para guru pun memberikan semangat kepada kami. Memang begitu menghadapi anak didik yang terbilang masih kecil,”

“Semoga dengan ikut sertanya kami dapat menggugah semangat belajar dan membuat pembelajaran yang dilaksanakan dapat diterima dengan baik dan juga dapat menjadi bekal kami, khususnya saya yang seorang calon pendidik untuk nantinya saya berkecimpung di dunia pendidikan,” tambahnya.

Menurut Khomsiyah selaku guru di MD Tanfidissari'ah menyatakan para siswa sangat senang dengan datangnya dan ikut sertanya mahasiswa KKN di MD. “Bahkan sebelum kami ikut membantu proses pembelajaran, beberapa siswa sempat menanyakan kepadanya, bu kita kapan diajar oleh KKN?”,ungkapnya di hadapan mahasiswa KKN.

Semoga dengan ikut sertanya kami dapat menggugah semangat belajar dan membuat pembelajaran yang dilaksanakan dapat diterima dengan baik dan juga dapat menjadi bekal kami, khususnya saya yang seorang calon pendidik untuk nantinya saya berkecimpung di dunia pendidikan.(ali dan rofik)


 

Posting Komentar

1 Komentar